Pesona Sumedang Tersembunyi Di Curug Sindulang


Pesona Sumedang Rilis - Curug Sindulang alias Curug Cinulang memang belum terlalu tenar, namun pesona curug yang terletak di Desa Sindulang, Kecamatan Cimanggung, Sumedang, Jawa Barat ini tidak bisa dipandang sebelah mata.

Tempat wisata yang berada di antara Sumedang dan Bandung ini sungguh memesona. Buktinya, wisatawan atau traveler yang mengunjungi obyek wisata tersebut makin ramai saja dari hari ke hari. Penasaran? Mau tahu rute menuju ke sana?

Kawasan wisata Curug Sindulang terletak 30 kilometer dari Kota Sumedang, Jawa Barat. Bisa ditempuh dengan kendaraan sekitar dua jam perjalanan untuk menuju lokasi. Berbagai alternatif bisa kita gunakan untuk menuju kawasan ini. Bisa dengan kendaraan mobil, motor, atau angkutan umum.

Untuk kendaraan pribadi mobil dan motor setelah tiba di kawasan by pass Jalan Cicalengka akan ada penunjuk jalan di perempatan kawasan Desa Cikopo RSUD Cicalengka ke arah kiri. 

Dari jalur Cicalengka kita akan menempuh kawasan menanjak, berkelok, dengan pemandangan berbukit sekitar delapan kilometer. Jika menggunakan angkutan umum kita bisa turun di kawasan Stasiun Cicalengka. Dari sana ada angkutan umum dan ojek. Jika menggunakan mobil angkutan umum kita akan ditarif Rp 10.000-12.000

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama